home

Saturday, April 18, 2020

Seiko Diamatic 7005-6010 (Sold)


Salah satu dari beberapa varian yang menggunakan automatic movement cal. 7006A (dengan hari dan tanggal) atau 7005A (hanya tanggal saja) keluaran Daini-Seiko yang lebih jarang beredar dibandingkan keluaran Suwa-Seiko di kelas yang sama. Seiko Diamatic dengan model retro khas tahun 1970an, model Diamatic memiliki banyak varian yang tergolong unik terutama model casing yang cenderung serba membulat dengan dominasi bentuk oval, model serupa ini juga dikeluarkan oleh Omega Dynamic. 

Dial menyerupai pola batu  marmer berwarna kombinasi coklat tua dan coklat secara acak, terlihat sangat atraktif. Hands dan Index marker numeral hanya pada angka 6-9-12, dan uniknya mirip dengan tanggal pada posisi jam 3, sehingga terlihat serasi, minute marker pada ring bezel juga sudah pudar. 

Crown tersembunyi pada posisi jam 3. 

Produksi November 1971.

Caseback terlihat penuh gores.

Menggunakan automatic movement Daini - Seiko cal. 7005A dengan 17 jewels dan bekerja pada frekuensi 21.600, quick set date, power reserve berdasarkan specs. 44 jam. 
Dimensi 39 mm. x 39 mm., lebar lug 21 mm.  
Dipadukan dengan leather strap aftermarket, terlihat cukup serasi.  

SOLD

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...