home

Wednesday, November 4, 2015

Buran Alarm Limited Edition (Sold)


Buran, salah satu merk jam asal Rusia yang masih 1 group dengan Sturmanskie dan Aviator yang di Indonesia dipasarkan melalui Red Army Watches dengan outlet di Grand Indonesia dan Senayan City, Jakarta.
Jam tangan Buran ini mengambil model tonneau, dengan ciri khas bentuk yang menyerupai persegi panjang namun tidak sepenuhnya kotak, sedikit melengkung pada tengah casing, model seperti ini terlihat sangat klasik seperti zaman art-deco, namun dengan dimensi yang lebih besar mengikuti perkembangan zaman.
dial putih dengan arabic index marker berwarna biru yang cantik, pemilihan font pada index dan bentuk hands mempertegas kesan klasik pada jam tangan Buran ini, yang lebih menarik lagi adanya texture sunburst dial pada tengah dial membentuk pola bulat pada dial yang menyerupai persegi panjang, texture sunburst ini akan sangat cantik saat terkena bias sinar pada sudut tertentu, mirip sekali dengan pola sunburst pada jam Seiko SARB065.
warna semburat biru pada hands dan index marker hanya akan terlihat jelas saat terkena sinar, menjadikan jam tangan ini terlihat sangat elegan karena aksen warna biru tidak terlalu menyolok saat minim cahaya.
crown pada posisi jam 2 untuk setting alarm dan mengisi power reserve alarm, crown pada posisi jam 4 untuk fungsi jam tangan biasa.

Menggunakan movement manual winding Poljot cal. 2612.1 yang legendaris, dengan 18 jewels dan bekerja pada frekuensi 18.000 bph tergolong low beat, power reserve berdasarkan specs. 47 jam, fungsi alarm mekanis pada crown posisi jam 2 akan berbunyi nyaring selama 15 detik, movement ini mengambil basis dari AS (Adolph Schild) 1475 buatan Swiss, diproduksi pertama kali pada tahun 1990.


Jam tangan ini dibuat terbatas saja, hanya 500 unit diseluruh dunia, jam Buran ini merupakan produksi yang ke 220. 

dimensi 37mm tanpa crown x 47mm lug to lug, lebar lug 20mm.
casing dibuat dari stainless steel dengan polished finish pada semua bagiannya sehingga terlihat berkilau.
fungsi alarm secara mekanis yang direproduksi kembali seolah-olah kembali ke zaman silam dimana pada masa itu dunia belum mengenal jam quartz berpenggerak baterai, tentu saja bunyi yang dihasilkan dari getaran mekanis akan sangat berbeda dengan reproduksi suara dari speaker pada jam tangan quartz, bunyi mekanis terasa lebih natural dan menggetarkan hati, tidak banyak produsen jam tangan yang memproduksi kembali fungsi alarm mekanis dan dipastikan akan sangat mahal harganya.

kondisi mint, lengkap dengan original wooden box, kartu garansi dengan pembelian tanggal 26 Juni 2011 (expired) dan buku manual, pembelian dari Red Army Watches Grand Indonesia, Jakarta, dijual (Sold-Thanks)


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...