Seiko ini dikenal dengan julukan "Landshark" atau dikenal juga dengan julukan "Atlas", konon tipe ini adalah Seiko 5 pertama yang ditingkatkan kemampuannya untuk menahan tekanan air sampai kedalaman 200 meter biasanya untuk Seiko 5 hanya sampai 100 meter saja.
Seiko mengeluarkan model jam sports seperti ini dengan detail yang teliti dan bagus, adda 3 warna dasar yang berbeda yaitu hitam, putih dan biru, warna dasar hitam ini yang paling menarik, terutama karena hands yang berwarna orange sedangkan model dengan warna putih dan biru mempunyai hands putih,
Seiko dengan model yang cantik dan sporty, dial hitam dengan hands orange terlihat kontas dan atraktif.
unidirectional outer rotating bezel berguna untuk menghitung waktu dalam skala hitungan 5 menit sampai 60 menit.
box jam ini juga terlihat diberi sentuhan "adventure" dengan bahan canvas-nylon hitam.
crown pada posisi jam 9 dengan detail yang sangat baik terutama pada grip yang sempurna, terdapat logo Seiko 5 yang sangat jarang diaplikasikan pada model seiko 5 sports, berfungsi untuk memutar inner compass rotating bezel sebagai pemandu arah mata angin,
crown dengan grip yang sama dengan bezel, detailgrip yang bagus dan fungsional, sangat berbeda dengan model seiko diver pada umumnya.
solid stainless steel bracelet dengan double lock buckle, potongan bracelet masih lengkap
Produksi Januari 2010
Menggunakan movement Seiko cal. 7S36 dengan 23 jewels dan bekerja pada frekuensi 21.600 bph, quick set day & date, hari dalam 2 bahasa Inggris dan angka romawi.
Diameter 40mm tanpa crown (across bezel), 47mm dengan crown, ketebalan casing 14mm, lebar lug 22mm.
kondisi seperti baru, lengkap dengan original box, kartu garansi, pembelian tanggal 24 Januari 2014
dijual (Sold,Thanks)
No comments:
Post a Comment