Reguno adalah sub-brand dari Citizen, diproduksi oleh Citizen Watch. Co. Ltd., brand ini relatif masih baru dan umumnya menggunakan teknologi solar serupa dengan eco-drive yang dimiliki Citizen, saat ini dipasarkan terbatas hanya di Pasar Domestik Japan (JDM).
Ingin merasakan tingkat akurasi jam sampai dengan +/- 1 detik per 100.000 tahun (asal selalu berada dalam jangkauan radio wave jam atom) dengan harga sangat terjangkau?
Ingin merasakan tingkat akurasi jam sampai dengan +/- 1 detik per 100.000 tahun (asal selalu berada dalam jangkauan radio wave jam atom) dengan harga sangat terjangkau?
Produsen jam terutama dari Japan selalu lebih maju dan inovatif dalam mengembangkan teknologi jam tangan, salah satunya adalah Reguno yang mengembangkan radio controlled yang dapat menerima gelombang radio yang khusus dipancarkan untuk setting waktu sesuai dengan jam atom, teknologi yang luar biasa ini tentu saja harus didukung oleh infrastruktur yang saat ini baru terdapat dibeberapa negara saja seperti Japan, China, Jerman dan USA.
Selain itu jam tangan Reguno ini juga menggunakan teknologi Solar-Tech yang memanfaatkan energi cahaya untuk menggerakan sebuah jam, energi cahaya tersebut disimpan dalam kapasitor (semacam rechargeable battery), teknologi ini sudah jamak dipakai dengan istilah yang berbedar-beda terutama pada jam tangan dari Jepang, seperti Citizen dengan Eco-Drive, Seiko dengan Solar, Orient dengan Light Powered. inovasi dan pengembangan teknologi horologie yang esensial sebagai penunjuk waktu memang menjadi ciri khas dari negeri sakura, tidak sekedar model dan prestige saja
Reguno ini tampil sporty dengan dial warna hitam, index marker dan hands berwana putih sehingga sangat kontras dan mudah dibaca dalam sekilas pandang, terdapat fixed bezel yang menunjukkan waktu dalam skala 24 jam,
Jam ini juga membenamkan teknologi perpetual calendar, yaitu teknologi yang akan selalu memberikan informasi tanggal secara tepat, walaupun akhir bulan jatuh pada tanggal 28/29 (Februari) ataupun tanggal 30, apabila jatuh pada tanggal-tanggal tersebut, esoknya akan langsung loncat ke tanggal 1, praktis tidak perlu melakukan penyetelan tanggal secara manual lagi.
hands model skeleton yang unik.tahan air sampai tekanan 10 Bar.
Menggunakan teknologi terkini, Solar-Tech, Radio Controlled dan Perpetual Calendar cal. H415 (Japan Version) atau H41* (Japan Version, can be translated to English).
Modul H-415 ini juga dipakai pada merk Citizen, tingkat akurasi apabila tidak dapat menerima wave reception +/- 15 detik per bulan.
Pada saat terisi penuh dan dalam kondisi power saving jam ini dapat hidup selama 2 tahun, apabila dalam kondisi non power saving dapat bertahan hidup selama 6 bulan.
Modul H-415 ini juga dipakai pada merk Citizen, tingkat akurasi apabila tidak dapat menerima wave reception +/- 15 detik per bulan.
Pada saat terisi penuh dan dalam kondisi power saving jam ini dapat hidup selama 2 tahun, apabila dalam kondisi non power saving dapat bertahan hidup selama 6 bulan.
diameter 36.5mm tanpa crown, lug to lug 43mm, lebar lug 20mm, tergolong medium size untuk ukuran jam model sporty.
dipadukan dengan leather strap aftermarket berwarna hitam terlihat serasi.
Buat yang ingin merasakan kecanggihan teknologi jam tangan dengan harga sangat terjangkau, dijual hanya jam saja tanpa box dan tanpa manual book/garansi, (Sold-Thanks)
No comments:
Post a Comment