home

Thursday, August 18, 2011

Panerai 000 (Sold)


Brand Panerai dapat dikatakan sebuah fenomena abad milenium, banyak sekali yang terpesona  dengan modelnya yang sederhana namun tetap mengikuti trend saat ini yang gemar serba oversize, bahkan untuk model ini  merupakan basic tipe luminor dikenal luminor base logo dengan lambang OP yang hanya ada pada pam 000 dan 005 dan walaupun terlihat dressy namun Panerai 000 ini tahan tekanan air sampai kedalaman 300 meter. 

Movement yang digunakan adalah Panerai cal. OP I yang ternyata mengambil base movement dari  ETA cal. 6497 yang diproduksi pertama kali pada tahun 1997, berpenggerak manual winding dengan 17 jewels dan bekerja pada frekuensi 21.600 bph, power reserve 56 jam. 
Panerai zero base seri J berarti produksi tahun 2007, diperkenalkan pertama kali pada tahun 2004, tampil no date dan hanya dengan 2 hands menjadikan jam ini tampak sangat simple dan bersih hanya tampak aksen index marker arabic 12,3,6,9 yang sangat khas Panerai, mungkin inilah kekuatan brand Panerai tidak banyak model yang mereka keluarkan bahkan satu sama lain terlihat mirip sehingga sekilas orang sudah paham dan maklum bahwa ini adalah Panerai, yang membedakan justru pada strap after market berkualitas tinggi yang sangat cocok dipadukan dengan berbagai model, warna dan material kulit, begitu diganti leather strapnya karakter Panerai akan langsung berubah, jadi mengkoleksi berbagai strap untuk panerai tampaknya sudah merupakan keharusan bagi para Paneristi.
Sapphire Crystal, case dan bezel polished steel, 44mm diameter, lug width 24mm, dijual (Sold-Thanks)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...