home

Sunday, October 8, 2017

Seiko (JDM) 7019-7430


Ingin merasakan varian Seiko kelas atas namun dananya belum mencukupi? cobalah Seiko ini, varian yang cukup langka karena tanpa nama model yang biasanya tertera pada dial, model pada hands dan index marker layaknya Seiko kelas atas seperti varian Seiko KS begitu pula dengan pola garis dan sudut casing berbalut lapisan gold. jam yang hanya dipasarkan hanya untuk domestik Japan (JDM) ini sepertinya mengambil desain dari pendahulunya Seiko KS, hanya mesinnya saja yang mengambil basis dari Seiko Actus cal. 7019.


dial tergolong bersih, hands dan index marker masih perfect !


ada beberapa bagian dari lapisan gold yang sudah mulai aus dan tanda-tanda pemakaian yang masih tergolong normal untuk jam tangan yang berusia lebih dari 39 tahun.

produksi April 1978.

menggunakan automatic movement Seiko cal. 7019 dengan 21 jewels dan bekerja pada frekuensi 21.600 bph, quick set date and day dengan dua bahasa Inggris dan Kanji dengan cara menekan crown, power reserve berdasarkan spec. 44 jam. 
diameter 37.5mm tanpa crown x 42mm lug to lug, lebar lug 19mm. 
dipadukan dengan strap aftermarket, terlihat cukup serasi. 


dijual IDR 800.000


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...